Posts

Showing posts from January, 2023

Di Titik Keramaian

Image
  Sepuluh tahun yang lalu, aku pernah nulis bucket list di blog ini. Scroll aja kalau mau tahu apa isinya. Salah satunya adalah harapanku untuk mudik lebih sering. Tidak hanya setahun sekali. Kala itu anak-anak masih kecil, dan transportasi enggak semudah sekarang. Dulu, masih harus mikirin kenyamanan naik bus bawa bayi belum lagi harus oper-oper bus karena enggak ada bus yang langsung dari Malang ke Mojokerto.  Aku juga pernah menulis ribetnya mudik pas pake bus gara-gara kereta enggak jalan. Dua tahun kemarin, kepulanganku dan anak-anak ke Mojokerto sudah nyaman. Naik kereta dengan tiket yang bisa dipesan, Ada gocar untuk menuju rumah dari stasiun. Kemarin, aku mudik lagi. Enggak ada yang spesial sebenarnya. Hanya saja ekspektasiku yang berlebihan. Aku kira seperti kepulangan sebelumnya, penumpang tu enggak terlalu padat. Karena bukan liburan meski akhir minggu. Biasanya penumpang didominasi mahasiswa, enggak terlalu crowded dan noisy lah. Sabtu kemarin, aku syok. Kereta penuh dengan

Cuma kita, Mami!

Image
  "Aku tu ya pernah survei ke temen-temenku, enggak ada yang kalau liburan tuh tujuannya mesti ke perpus. Cuma kita, Mami!" Gitu kata Veve kalau aku tawarin liburan mau ke mana? berenang? ngemall? perpus? Wkwkwk.. Ya emang mau ke mana? Warga mbatu kalau liburan itu malah anteng di rumah. Ngapain main ke tempat wisata penuh sesak, mahal pula. Nunggu yang diskon khusus warga aja atau malah yang gratisan. Ke perpus sebenarnya enggak pas musim liburan, sih. Kalau ada libur mendadak atau pulang pagi, aku sering bawa mereka ke perpus. Perpus mana aja. Mereka tuh sebenarnya enggak membaca di situ. Paling sering lihat-lihat lalu pinjam baca di rumah. Kunjungan ke perpus sudah rutin kulakukan sejak zamannya perpus AMIN yang estetik. Cantik dalam dan luar, sayang koleksinya jadul dan lebih banyak dibikin foto-foto aja sama yang datang.  Mungkin karena sepi pengunjung, perpus AMIN kolaps dan tutup. Perpustakaan berikutnya adalah perpus Block Office. Letaknya di dalam gedung BO. Aku sebe

Hong Sister Memang Bandit!

Image
  Maraton drakor ini karena season 1 dan 2 udah selesai. Aku sempat cringe-cringe di 2 episode awal, tapi in Hong Sister's name we trust ku terus lanjuuut. Daaaan yang pertama membuatku jatuh cinta adalah karakter Seo Yul. Si sad boy. Aduuuh, matanya dan karakternya bikin pengen peluk, masukin karung ben ga disakitin. Lama-lama, ku jatuh care sama karakter lainnya. Bahkan cinta-cintaan Park Jin sama Kim Do Jung itu uWu-uWu cute, wkwkwkwk... Hong sister emang smart. Aku nonton hampir semuanya mulai sassy girl sampai Hotel Del Luna. Mereka itu tipikal nyelipin foreshadowing yang luwes, semua kayak puzzle yang jatuh di tempatnya masing-masing jelang akhir drama. Alchemy of Souls punya premis simpel. Perjalanan anak raja yang lahir di luar nikah. Main plotnya ya tentang pemindah jiwa yang harus mati. Aku enggak begitu peduli sama jalan cerita karena di pertengahan season satu ku udah ga mau karakter-karakternya disakitin. Bahkan pangeran yang sebenarnya pengaruhnya ga jelas. Dia itu ab

Pengalaman Menjadi KOL

Image
    Aku mulai nyemplung di kolam freelancer sekitar awal 2020. Job pertamaku adalah artikel. Nichenya otomotif sama digital. Dua artikel yang masing-masingnya 1000 kata itu dihargai 20 ribu. Aku menangis sebenarnya, karena meski hanya 1000 kata, agency minta 100% unique. Jadilah aku harus riset dan mikirin parafrase. Artikel, kan sumber berlimpah dengan tema mirip-mirip. Dua kata dalam satu kalimat sama dengan artikel di web lain aja udah dinilai plagiat. Kenapa aku mau, karena langsung ditulis di web. Agency pakai tools Yoast SEO. Tool ini yang bikin aku penasaran karena artikel memang harus maksimal SEO-nya. Kelar artikel ditulis, masih harus mikirin semua parameter Yoast SEO hijau. Setelah trial semalaman, aku mulai paham. Tool ini enggak mempersulit pengguna, ada saran dan ditandai dengan jelas bagian bermasalah yang bikin lampunya jadi merah atau orange. Setelah dibayar, aku enggak ambil lagi. Nyari yang rate-nya lebih gede. Toh, kemampuan make Yoast SEO udah aku kuasai. Wkw

Novel Anak Ada di Mana?

Image
  7 januari 2023 Disclaimer Tulisan ini adalah opini pribadi berdasarkan sudut pandangku sebagai ortu, penjual dan pembeli novel anak. Sering sekali diributkan istilah sastra itu tulisan yang gimana, sih? Tulisan berdiksi indah dan bersayap-sayap gitukah? Terus terang, kalau nyari definisi mentah, sastra itu ya karya tulis. Baru ntr ada macam-macam turunannya. Sastra anak pengertian mudahnya adalah karya tulis yang   DITUJUKAN untuk anak-anak. Mau yang nulis anak atau dewasa, pokoknya yang ditujukan untuk anak itu disebut sastra anak. Karya tulis untuk anak kan buanyaaaaak mulai dari pictbook sampe novel. Lengkapnya bisa dibaca di bukunya Burhan Nurgiyantoro, lengkap di situ. Ketersediaan sastra anak di Indonesia cukup banyak. Apalagi pictbook dan yang bergenre religius. Macam-macam format dan cakep-cakep. Untuk novel anak, sependek pengetahuanku hanya sedikit yang diterbitkan penerbit mayor, didominasi dengan genre misteri, detektif, dan petualangan. Jauh memang dibanding de

Ogah Keluar dari Zona Nyaman

Image
  4 Januari 2023 What doesn’t kill you will make you stronger-     Err … memang enggak sampai bikin mati, tapi bikin trauma. Kalimat itu sliwer di twitter kapan hati dan netizen komen dengan banyak POV. Aku, yang introvert dengan anxiety suka on off adalah yang merasakan trauma kalau ada kejadian ga enak dan bikin gonjang-ganjing zona nyamanku. Makanya kalau ada yang nyaranin keluar dari zona nyaman, aku ogah. Lebih suka dengan motivasi meluaskan zona nyaman. Sebagai contoh ketika suami berbisnis ayam potong. Kalau ayamnya sehat dan lancar perkembangannya dari bibit sampai siap dipanen, kani bisa untung banyak. Namun waktu wabah menyerang, dalam seminggu ribuan ayam bisa mati dan jelaslah kami rugi berlipat-lipat. Bisnis itu hanya bertahan satu tahun. Ketika suami hendak mencoba bisnis lain yang pake modal, aku dengan tegas menolak. Kerugian kami tidak sedikit, dan imbasnya ada utang yang harus kami lunasi. Sejak kejadian itu, bisnis yang dijalankan suamiku hanya bisnis d