SAYA BENCI ROSE BUD ( PART 2 )

Frustasi dan patah hati, saya delete semua tuto tentang rosebud ( hehehe…) pita-pita satin saya masukkan dalam satu kotak beserta rosebud mbak tya yang sudah hancur dan menutupnya rapat , kemudian dengan perasaan benci saya taruh di dalam lemari…yang paling pojok, paling gelap dan yang paling tidak kelihatan ( huwahahaha…) Karena mulai ada orderan yang masuk, saya sedikit lupa dengan rosebud tadi. Tapi hari itu datang juga… seorang teman datang membawa contoh gambar kotak tisu yang berhiaskan mawar-mawar cantik lengkap dengan rosebud yang bagai ratu dikelilingi si mawar-mawar mekar itu.. Saya tidak mungkin menolak dengan alas an tidak bisa ( malu dong… ) …jadi yang saya lakukan adalah mengulur waktu dengan alas an mendahulukan orderan online yang masuk. Seminggu saya rasa cukup. Malas hati ini mengeluarkan kotak berisi gulungan -gulungan pita yang sudah saya kubur di dalam lemari... But, apa kata dunia kalau cuma gara-gara rosebud aja seorang yang dengan bangga menyebu...