Dramacraft : Kill Me Heal Me







Dari pertama denger OST-nya aja, berasa drama ini mellow...walau ada komedinya, tapi sumpah, ini drama bikin mewek.
Ceritanya tentang seorang yang punya kepribadian ganda, bukan cuma satu atau dua alter.. semuanya ada 7 !
Saya bersyukur udah baca recapnya sebelum nonton dramanya, kalau ga gitu pusing deh mikirin silsilah keluarga Cha Do Hyun.
Untung juga udah baca recapnya, jadi ngerti maksud dari setiap kalimat yang diucapkan alternya.
Sejak episode awal, Do Hyun sudah kelihatan begitu merana, setiap kali alternya muncul dan membuat masalah, dialah yang harus membereskan masalah yang ditinggalkan.
Suatu hari, Neneknya memanggilnya kembali ke Korea ( Dia pergi ke amerika, menyembunyikan kepribadian gandanya ) karena akan ada rapat pemegang saham. Do Hyun menolak kembali, tetapi karena alternya mengambil alih, jadilah Do Hyun kembali ke Korea.
Mulai dari sinilah, Do Hyun bertemu dengan Oh Ri On dan Oh Ri Jin.
Segini aja ya.. ntar jadi spoiler..
Yang saya suka dari drama ini, pesan yang disampaikan jelas. Bagaimanapun abuse, terutama jika dialami anak-anak selalu meninggalkan trauma. Peran keluarga sangat penting, terlihat dari bagaimana Do Hyun dan Ri Jin yang tumbuh di keluarga yang berbeda. Do Hyun menjadi pengidap DID  dan menanggung penderitaannya sendiri tanpa dukungan keluarga , sedangkan Ri Jin tumbuh di tengah keluarga Oh yang hangat.
Saya suka dengan keluarga Oh, it's a warm and solid family. Juga dengan si kakak Oh Ri On, oh i like it..
Banyak scene yang saya suka..ini beberapa di antaranya

Ini waktu Yo Na.. tiba tiba hilang dan do hyun yang muncul...They just stare each other.. sweet






Ini waktu perjalanan perpisahaan, dan senyumnya Do Hyun bittersweet


 Ini waktu Se Gi ga mau tidur, takut ketika bangun Do Hyun yang mengambil alih


Tahun baru di keluarga OH.. it's warm party.. I  like this Family..

Second lead syndrome..sama Oh Ri On.. puppy, you are the best oppa di the world.





Dan beberapa quote yang saya suka, semuanya dari kalimat Oh Ri On, mungkin karena dia penulis jadi kata-katanya begitu indah :


 " Creating the coincidence was my first mistake. Changing that coincidence into fate was my second mistake. Endless encouragement and changing that fate into destiny was my third mistake. Letting you go was my last mistake."

" Holding onto the first love for the first time was a sign of ‘thank you; the second time lingering affection; another time sadness; and the third time was because of sadness. Even when the men were suffering, as if their hearts were torn into pieces, they had to bear the pain by themselves."

Dan OST-nya.. hiks yang Manchurian Violet sama Hallucination saya suka....
Habis nonton drama ini, mellownya masih terus terbawa, rasanya hati ini berdarah-darah .. iiih pokoknya sediakan tisu kalo nonton deh... so heartbreaking.
Dan karena yang beginian selalu bikin gagal move on, saya buat ini untuk perpisahan

Ri Jin dengan tas merahnya..

Oke Cha Do Hyun ssi... i'm move on, don't follow me arachii !

Comments

Popular posts from this blog

Rambut Singa

TUTORIAL RAMBUT SINGA

Titik Jenuh